6 Desain Pink-Kuning Cantik nan Ceria Di Interior Rumah Minimalis

 

Helloshabby.com -- Setiap warna memiliki karakternya masing-masing, maka setiap rumah pun akan mewakili karakter dari pemiliknya. Bagi Anda yang menyukai interior rumah  yang terlihat cerah, ceria dan manis, maka pilihan desain interior dengan sentuhan warna pink dan kuning bisa menjadi pilihan yang tepat. Warna pink-kuning akan menyajikan suasana 'lovely' pada desain ruangan Anda. 

Warna pink-kuning terkenal sebagai warna cukup mencolok mata, maka penting bagi Anda untuk memilih dekorasi yang pas dengan warna pink dan kuning, sehingga desain interior pink-kuning terlihat seimbang dan tidak aneh. Jangan khawatir dulu, kali ini Helloshabby.com telah menghadirkan artikel 6 Desain Pink-Kuning Cantik nan Ceria Di Interior Rumah Minimalis. Inspirasi desain ini dijamin akan membuat interior rumah minimalis Anda terlihat sweet and playful.


gambar ig @marinehouse_

Ruang tamu  adalah ruang pertama yang menyambut tamu dan pemilik rumah. Hadirkan nuansa penyambutan yang cerah dan hangat dengan desain ruang tamu dengan nuansa pink-kuning, seperti pada ruang tamu di atas. Warna cat dinding menggunakan pilihan putih dan dusty pink yang terlihat manis. Anda bisa menambahkan cushion atau bantalan dengan warna kuning terang. Cushion kuning ini memberikan kontras warna yang cerah di ruang dusty pink ini. Ruang tamu pun terlihat cerah dan menyegarkan.


gambar ig @mandahomedecor

Interior rumah minimalis selanjutnya mengusung ruang keluarga dengan furnishing berwarna kuning. Satu pasang bean bag kuning akan menemani waktu berkumpul Anda. Bean bag ini bisa ditemani dengan karpet berpola. Perpaduan warna kuning ini memberikan kehangatan dan keceriaan di ruang keluarga ini.  

gambar ig @the_harley_home

Bila Anda menginginkan kamar tidur dengan warna pink yang tidak mencolok, maka pilihan warna dusty atau soft pink adalah pilihan yang tepat. Seperti pada kamar ini. Meski pun tampil serba pink, namun tidak terlihat membosankan. Ini dikarenakan permainan motif dan bentuk furnitur yang lebih beragam. Misalnya, pada dinding menggunakan dua gaya, dinding area kasur menggunakan wallpaper floral yang klasik, sedang dinding lainnya dicat dengan warna pink polos. Kamar ini tetap terlihat terang dengan bukaan yang memancarkan sinar matahari ke dalam kamar. Tak ketinggalan, kombinasi warna pink dengan furnitur dengan bergaya klasik memberikan nuansa romantis di kamar tidur ini. Sehingga, tak salah jika kamar pink ini cocok juga untuk pasangan muda.


gambar ig @taruna_home

Kombinasi warna pink-kuning adalah perpaduan yang pas untuk kamar tidur anak. Ada baiknya memberikan sentuhan warna kuning pada aksen yang lebih kecil. Misalnya, pada penggunaan seprai dengan nuansa warna kuning yang dominan. Warna kuning akan memberikan keseimbangan yang elegan di ruang didominasi warna pink. Anda bisa memasang ambalan dan bingkai hias di dinding agar kamar terlihat semakin hidup.



gambar ig @hananovitasari

Dapur dengan sentuhan warna kuning, kenapa tidak? Backsplash kuning tampil menjadi focal poin di dapur minimalis ini. Warna kuning tampil cantik dipadukan dengan sinar lampu LED yang menerangi backsplash dapur. Anda bisa menambahkan tanaman hijau untuk memberikan kesegaran di dapur. Secara keseluruhan, perpaduan warna kuning yang cerah ini tentunya akan membuat Anda semakin semangat memasak.

 

gambar ig @ameliasuryani96

Laundry room ini terlihat cerah dan menyegarkan berkat perpaduan warna kuning dan pemilihan furnitur yang tepat. Anda bisa memilih mesin cuci putih sebagai penyeimbang warna di laundry room kuning ini. Keset dengan kombinasi motif warna pink-putih-hitam ini juga membuat tampilan ruang cuci terlihat lebih manis. Ruang cuci ini juga terlihat terang dengan adanya sinar matahari yang masuk dari bukaan atas.  

 

Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.



Penulis     : Yeni
Editor       : Munawaroh
Sumber    : Berbagai sumber

Categories in English