6 Desain Ruang Tamu Dengan Perpaduan Warna Yang Elegan dan Cantik

7 Desain Ruang Tamu Dengan Perpaduan Warna Yang Elegan dan Cantik


Helloshabby.com -- Agar ruang tamu di rumah semakin berkesan, pemilihan model dan juga konsep perlu di pikirkan matang-matang. Mulai dari pemilihan furniture, dekorasi hingga pemilihan warna cat dasar untuk ruang tamu. Pemilihan warna cat ruang tamu yang tepat akan memberikan ruangan terkesan hangat, ceria ataupun lembuat sesuai karakter rumah. Agar mencerminkan rumah yang nyaman yuk simak 7 Desain Ruang Tamu Dengan Perpaduan Warna Yang Elegan dan Cantik yang dapat anda wujudkan menjadi ruang tamu ideal.

 

Dusty green dengan putih minimalis dekorasi estetik

aa.home_

Agar ruang tamu di rumah terkesan kuat dan manis, menambahkan warna dusty green ini dapat anda munculkan kombinasi warna jingga yang lebih kontras. Meski dengan pemilihan warna yang cenderung netral, ruang tamu ini bisa tampil estetik dengan dekroasi macrame dibelakang sofa jingga. Tambahkan desain cantik dengan vas bunga terrarium untuk menampung tanaman air yang segarkan ruangan.

 

Aksen vertikal blaster putih hitam untuk dinding ruang

wiwidjuwi

Menerapakn ruang terlihat lebih luas dan lebar bisa anda manipualas dari bagian dinding ruang. Salah satunya membuat aksen garis vertikal blaster warna hitam putih yang terkesan elegan. Anda tidak perlu menambahkan warna cerah di bagain dinding lainnya, cukup gunakan cushion motif warna-warna agar ruang tamu semakin menyenangkan.

 

Gunakan terrarium sebagai dekorasi untuk ruang navy  putih

chayra_utami

Perpaduan warna cantik berikut ini memberikan sisi manis dengan terrarium sebagai dekorasi segarkan ruang. Latar putih dengan kombinasi navy beraksen garis horizontal untuk ilusi ruang terlihat lebih luas. Agar suasana semakin homey, pemilihan furniture sofa bisa dengan bentuk linear yang tidak memenuhi ruang tamu. Gunakan dengan dekorasi lain berupa tanaman hias yang menghiasi sudut ruang untuk menghindari kesan kosong.

 

 Minimalis gaya jaman dulu dengan warna soft blue

chisusantii


Jika putih dapat memberikan kesan luas untuk sebuha ruang, tidak ada salahnya menggunakan warna soft blue yang lebih netral dan terasa tenang. Salah satunya bisa anda terapkan di ruang tamu minimalis jaman dulu ini. Pemilihan sofa klasik dengan warna maroon ini memberikan tampilan rumah dulu yang lebih hangat untuk suasana berkumpul bersama keluarga.


Ungu dan putih yang populer untuk rumah minimalis

kiki_bundafaizzaki
 

Jika anda berniat untuk mendekorasi ulang ruang tamu di rumah, warna ungu putih ini bisa jadi solusinya. Yang tak hanya cocok untuk ruang tamu minimalis, anda bisa mengaplikasikan di hampir seluruh interior rumah sekaligus. Memberikan gradasi berbeda yang lebih netral seperti putih akan memberikan tampilan ruang yang kuat dan lebih bersahaja. Dekorasikan juga dengan furniture dan pernak-pernik apik menggunakan karpet bulu yang menggemaskan.

 

Tosca untuk ruang tamu nuansa pastel dengan sentuhan putih minimalis 

karl_home

Dengan kombinasi yang tepat, ruang tamu sempit bisa jadi luas dengan penataan dan dekorasi yang tepat. Menggunakan warna toska  secara keseluruhan ini akan memberikan ruang terasa lebih segar dan menyenangkan. Apalagi perpaduan lainnya dapat anda terapkan warna putih minimalis yang netral dan lebih kalem. Sedikit tambahkan dengan senuthan hijau segar alamai dari tanaman hias yang mempengaruhi ruang lebih hidup.



Terimakasih telah menyimak 6 desain ruang tamu dengan perpaduan warna yang elegan dan cantik yang bisa anda terapkan di interior rumah. Anda bisa menambahkan beberapa warna lain yang mencolok seperti merah, kuning dan oranye yang segarkan ruangan.

 

Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber



Categories in English