7 Inspirasi Area Menjemur di Dalam Rumah Anti Hujan

 

Helloshabby.com -- Inspirasi ruang jemuran di dalam rumah menjadi solusi terbaik yang dapat anda terapkan di rumah. Selain lebih aman, anda pun tidak akan khawatir saat musim penghujan tiba. Kunci dari desain area jemuran di dalam ruangan adalah anda benar-benar harus memastikan ruangan mendapatkan pecahayaan alami secara maksimal. Sehingga jemuran pakaian pun akan cepat kering.

Dengan penataan tata letak dan pemilihan furnitur yang sesuai meski dengan ukuran terbatas, anda akan memiliki desain ruangan yang tetap nyaman dan fungsional. Untuk membantu anda berikut ini adalah 7 inspirasi area menjemur di dalam rumah anti hujan yang dapat anda jadikan sebagai referensi di rumah!


1. Ruang jemur di dalam rumah dengan dekorasi tanaman gantung

Instagram/keizara2014

 
Apakah anda sering merasa bosan saat mencuci atau menjemur pakaian? Jika iya, ide mendesain ruang jemuran  di dalam rumah dengan kombinasi dekorasi yang menarik dapat anda coba terapkan di rumah. Ruang jemuran ini dibuat dengan dekorasi berupa tanaman yang menggantung cantik di atap kanopi. 
Sedangkan untuk variasi material atap, pemilik menggunakan material atap transparan berbahan polikarbonat yang memungkinkan sinar matahari dapat masuk secara maksimal di dalam ruangan. Kombinasikan dengan model tempat jemuran lipat, sehingga saat tidak digunakan anda dapat melipatnya secara rapi.
 

2.  Ruang cuci jemur dengan atap kaca

Instagram/homenayoo

Karena kunci utama dari ruang cuci jemur di dalam ruangan adalah ketersediaan cahaya yang maksimal. Pemilihan material atap transparan menjadi hal yang tidak boleh anda lewatkan. Inspirasi ruang jemuran yang kedua menggunakan jenis material atap kaca yang dipadukan dengan kerangka besi yang kokoh

Kelebihan atap kaca selain menjadi sumber pencahayaan yang baik, juga memiliki tampilan yang lebih estetik. Sehingga cocok diterapkan di rumah dengan tipe minimais hingga mewah.

3. Ruang cuci dan jemur dengan kombinasi dinding roster

Instagram/rumah_terang

Selain memastikan pencahayaan alam dapat masuk secara maksimal di dalam ruangan. Inspirasi area menjemur dengan kombinai dinding roster berikut ini dapat menjadi alternatif bagi anda yang menginginkan tampilan ruangan yang lebih alami. Kelebihan dari dinding roster sendiri, selain cantik juga sebagai ventilasi udara yang baik. Sehingga meski di buat dengan ukuran yang sempit, ruangan ini tetap terasa sejuk dan terhindar dari kesan pengap dan tidak nyaman.

4. Desain area menjemur di dalam ruangan dengan penataan yang rapi


Instagram/dirumah_ibunia

Ruang cuci dan jemur yang memiliki penataan yang rapi dan terorganisir tentu akan membuat aktivitas anda semakin berjalan lebih efektif dan efisien. Mengusung konsep rumah bergaya minimalis, inspirasi ruang menjemur di dalam rumah yang satu ini dibuat dengan porsi dekorasi yang pas dan tidak berlebihan. Berbeda dengan desain yang sebelumnya, kali ini tempat jemuran diletakkan fungsional yang menempel pada dinding. Modelnya yang panjang muat untuk menampung banyak pakaian. Selain atap transparam, ruangan ini juga dilengkapi dengan jendela, sehingga sistem sirkulasi udara tetap berjalan lancar.

5. Area menjemur di dalam rumah dekat taman

Instagram/yunitacandraverozio

Ingin menghadirkan suasana yang berbeda saat mencuci dan menjemur pakaian? Inspirasi area menjemur di dalam rumah yang dibuat berada di dekat taman indoor berikut ini mungkin menjadi alternatif terbaik untuk anda. Sambil menunggu cucian anda pun dapat dapat bersantai menimati pemandangan taman hijau yang dapat menyegarkan mata. Taman indoor diatas meski berukuran kecil, tapi dilengkapi dengan fasilitas kolam ikan yang dapat menenangkan pikiran.

6. Desain area menjemur di dalam rumah berukuran mungil

Instagram/lacasa.delalita

 
Memiliki rumah dengan ukuran lahan yang mungil, mengharuskan anda untuk lebih kreatif lagi dalam mendesain setiap ruangan agar tetap fungsional dan tentunya nyaman. Ide area jemuran yang berada di dalam rumah kali ini dibuat dengan desain yang rapi meski di area yang sempit. Ruangan ini berbentuk memanjang dengan kombinasi atap alderon dan atap transparan polikarbonat dibagian sisi tepi. 
Sehingga cocok bagi anda untuk menempatkan jemuran yang menempel pada dinding yang terletak dibawanya. Untuk menyisati keterbatasan ruang yang tersedia, disarankan untuk memilih model jemuran dinding lipat seperti pada gambar.
 

7. Desain ruang jemuran yang multifungsi

Instagram/delavalent

Inspirasi area menjemur yang berada di dalam ruangan yang terakhir, dibuat dengan desain yang fungsional dan multifungsi. Tidak hanya difungsiokan sebagai tempat menjemur pakaian, tapi juga ruang cuci, hingga tempat setrika yang fungsional. 

Meski berukuran minimalis, tapi dengan penataan dan pemilhan furnitur yang sesuai, ruangan ini tetap nyaman saat digunakan. Pemilik menyiasatinya denga memanfaatkan furnitur yang dapat diletakkan pada dinding.

 

Itulah ketujuh inspirasi area menjemur di dalam ruangan yang aman dari hujan. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat dan menjadi referensi terbaik untuk anda. Jangan lupa untuk dapatkan artikel menarik tetang rumah lainnya hanya di Helloshabby.com.

Penulis   : Hafsah
Editor     : Munawaroh
Sumber   : Berbagai sumber

 



Categories in English