7 Ide Desain Pagar Batu Alam Terbaru


Helloshabby.com -- Salah satu bentuk investasi terbaik untuk eksterior rumah adalah pemasangan pagar batu alam. Pagar batu alam sangat pas untuk desain rumah modern tropis. Pasalnya, batu alam memberikan kesan natural yang menyejukkan tampilan fasad. Pagar dengan batu alam juga cenderung kokoh dan tahan lama. Belum lagi, harga batu alam yang semakin naik setiap tahunnya, menjadikan rumah memiliki harga jual yang lebih tinggi bila memiliki pagar batu alam. 

Jika menginginkan rumah modern bernuansa tropis? Anda bisa menjadikan 7 Ide Desain Pagar Batu Alam Terbaru sebagai referensi menarik. Simak inspirasi lengkapnya di bawah ini!


Kombinasi Pagar Batu Alam Templek + Batu Susun Sirih

cr:instagram/rumahnyazhafran

Pemasangan batu alam pada tembok pagar memberikan kesan yang modern elegan seperti ini. Apalagi batu alam diterapkan dengan dua model, yaitu batu alam templek dan batu susun sirih. Batu alam tempek sebagai permukaan tembok pagar menawarkan visual yang dinamis. Bentuknya yang tak beraturan menjadi daya tarik tersendiri pada pagar ini. Kombinasi dengan batu susun sirih andesit pada tiang pagar, membuat pagar batu alam ini semakin menarik. 


Pagar Batu Alam Templek untuk Rumah Tropis

cr:instagram/endahsusanti1

Pagar batu alam sangat cocok untuk rumah modern tropis. Model pagar batu alam tempek menawarkan kesan hunian yang terasa asri. Susunan yang acak memberikan kedinamisan visual. Teksturnya yang padat dan kasar juga membuat batu templek ini awet, tahan cuaca dan anti lumut. Kombinasi dengan ukiran relief membuat pagar batu alam ini jadi terlihat sangat menawan. 



Pagar Batu Andesit Susun Sirih

cr:instagram/liez_285

Anda juga bisa membuat pagar yang lebih variatif seperti ini. Pagar ini terdiri dari tembok pagar dengan susunan batu alam andesit susun sirih, besi holow dan beton. Pagar batu susun sirih dengan permukaan bertekstur menambahkan nilai estetika pada rumah ini. Pagar juga dibuat dalam model naik-turun. Bagian yang rendah digunakan sebagai tempat untuk meletakkan tanaman bambu hias yang tumbuh tinggi. 


Pagar Batu Alam Krem yang Berbeda

cr:instagram/naifaraeka

Tembok pagar yang kosong sangat pas bila diisi dengan batu alam slate stones seperti ini. Batu alam yang memiliki gradasi warna yang menyesuaikan warna tembok pagar utama. Pemasangan yang miring memberikan tampilan yang lebih berbeda. Batu alam ini berpadu indah dengan pagar besi hitam, sehingga memberikan nuansa monokrom yang tampak modern. 


Pagar Batu Alam sebagai Aksen 

cr:instagram/rumah_atha7052

Anda bisa memilih batu alam sebagai aksen yang membuat pagar rumah tampak dinamis. Misalnya, pagar tembok ungu di atas. Model rumah hook membuat sudut pagar tetap harus didesain maksimal. Untuk itu, pemilik membuat sambungan pagar dari bata yang memiliki finishing seperti batu alam. Dengan begitu, pagar rumah hook tampak lebih artistik dan menawan. 


Pagar dengan Batu Palimanan dan Besi Hitam

cr:instagram/si_bunbun_tietien

Pemasangan batu alam Palimanan terlihat pas untuk bagian tembok dan boks tanaman yang tampak menempel pada pagar. Di atasnya, diberikan finishing warna hitam untuk memberikan kesan pagar yang lebih kuat dan kokoh. Tembok putih sebagai penetral visual, sehingga pagar tidak terlihat terlalu kaku. 


Pagar Batu Templek untuk Rumah Minimalis

cr:instagram/win_cool

Satu lagi model pagar batu alam templek. Batu alam dipasang pada bagian bawah tembok sekaligus area taman rumah ang dibuat lebih tinggi dari jalanan di depannya. Pemasangan batu alam templek dibuat lebih rapi daripada model batu alam templek lainnya. Permukannya dibuat lebih menonjol yang membuat pagar rumah tampak berdimensi.  




Terimakasih telah menyimak artikel 7 Ide Desain Pagar Batu Alam Terbaru sampai akhir. Kami selalu mendoakan semoga Anda diberikan kemudahan dalam membangun rumah impian. Jangan lupa, bagikan artikel ini kepada teman, saudara, suami/istri atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat. 

Penulis  : Yeni
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber

Categories in English