8 Inspirasi Desain Tangga Rumah Minimalis Type 36


Helloshabby.com -- Rumah minimalis tipe 36 tidak hanya satu lantai. Ada sebagian dari kita yang membuat rumah tipe 36 dua lantai. Harapannya tentu untuk mendapatkan lebih banyak ruang yang dibutuhkan. 

Saat membuat hunian dua lantai, tentu desain tangga adalah hal yang harus dipertimbangkan matang. Rumah minimalis baiknya menggunakan desain tangga yang ramping atau hemat tempat. Temukan 8 inspirasi desain tangga rumah minimalis type 36 untuk melengkapi rumah Anda.   



1. Desain Tangga dengan Ornamen Cute

instagram/funkydoryhouse

Rumah minimalis 2 lantai cenderung memiliki space yang terbatas. Untuk itu, pilih desain tangga yang ramping dan hemat tempat. Meski begitu, utamakan faktor keamanan saat membuat tangga. Pastikan tangga memiliki kontruksi pijakan yang ideal. 

Selanjutnya, Anda bebas 'mendadani tangga'. Mengecat anak tangga dalam warna ungu memberi kesan cute. Menambahkan karpet tangga khusus berpola zebra juga akan menyamarakkan suasana ruang. 



2. Desain Tangga dengan Cat Pastel

instagram/grahamandbrown

Desain tangga bisa menjadi interior dekoratif di rumah minimalis tipe 36. Anda bisa menambahkan cat pastel warna-warni pada bagian permukaan vertikal anak tangga. Warna-warna pastel akan jadi elemen pelangi indah di dalam rumah. Tanpa banyak dekorasi, tangga akan mempesona siapa saja yang melihatnya. 


3. Tangga Black Pink Elegan

instagram/greenandmustard

Jadikan tangga minimalis punya 'wow' factor. Anda bisa memberi cat warna pink pada anak tangga. Tambahkan kontras elegan dengan mewarnai railing dengan cat hitam seperti ini. Tangga juga tampil elegan dengan adanya karpet tangga khusus berwarna hitam. Tangga ini juga berfungsi sebagai pengaman agar tangga tidak tidak terlalu licin saat diinjak. 


4. Desain Tangga Melayang

instagram/interiordesign

Anda bisa memiliki desain tangga yang estetik. Pilih opsi tangga melayang seperti ini untuk membuat interior rumah makin menarik. Menggunakan rangka plat baja kuat dengan permukaan kayu solid. Elemen kayu menambah kesan cozy di area ini. Tambahan pencahayaan LED di beberapa titik juga membuat tangga semakin elegan. 


5. Desain Tangga Mungil Eye Catching

instagram/julinajp

Punya rumah kecil memang membuat kita harus lebih kreatif. Tangga haruslah dibuat seoptimal mungkin walau ukurannya minimalis. Desain tangga melayang dengan railing besi tinggi akan membuat tangga aman optimal. Railing seperti ini juga membuat desain tangga terlihat eye catching.


6. Desain Tangga Menawan

instagram/lifewithjen

Anda bisa membuat desain tangga tampak harmonis dengan konsep interior. Misalnya, menyeramkan desain lantai dengan permukaan anak tangga. Anak tangga semen ekspos dalam warna abu-abu alami akan berpadu apik dengan lantai marmer. Maksimalkan pencahayaan di anak tangga dengan memasang lampu hidden pada beberapa titik. 


7. Desain Tangga Minimalis Elegan

instagram/rdyunit

Tangga se-elegan ini menggunakan penahan besi baja. Alas flat tangga menggunakan siku L. Alas anak tangga menggunakan kayu meranti batu warna cokelat kemerahan alami. Ini akan memberi suasana cozy dan natural ke dalam ruangan. Cocok untuk dapur terbuka dengan lantai vinyl di sekitarnya. 


8. Tangga Perforated Metal

instagram/casa_kalandra

Memilih desain tangga bisa dilakukan dengan praktis. Anda tak harus membangun pondasi dari semen yang memakan waktu dan biaya. Kini, terdapat juga kontruksi tangga dari material perforated metal seperti ini. Tangga perforated metal akan memberi kesan industrial. Tangga ini juga praktis dari segi pemasangannya. 



Terimakasih telah menyimak artikel 8 Inspirasi Desain Tangga Rumah Minimalis Type 36 sampai akhir. Kami selalu mendoakan semoga Anda diberikan kemudahan dalam membangun rumah impian. Jangan lupa, bagikan artikel ini kepada teman, saudara, suami/istri atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat. 

Penulis  : Yeni
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber

Categories in English