Mungil Tapi Cantik, Desain 6 Taman Minimalis di Teras Rumah Minimalis

 

Desain 6 Taman Minimalis di Teras Rumah Minimalis

Helloshabby.com -- Memiliki rumah minimalis sangat berdampak pada lingkungan sekitarnya, seperti ruang gerak bebas bahkan sirkulasi udara yang menyegarkan pun cukup terhalang. Namun anda tak perlu khawatir jika rumah berukuran kecil, minimalis dan cukup mepet dengan tangga sebelah.

Anda bisa memanfaatkan area teras rumah untuk membuat taman ataupun healing space agar lingkungan rumah semakin segar dan menciptakan rumah sehat. Tak perlu memperamasalahkan ukurannya, teras sekecil apapun bisa di sulap cantik jika penataann dan konsepnya tepat. Nah inilah "Mungil tapi cantik, desain 6 taman minimalis di teras rumah minimalis" yang bisa anda coba terapkan di rumah.

 

Desain taman minimalis di teras konsep urban jungle

chayra_utami

Ukuran rumah yang kecil dan minimalis dapat membuat pemiliknya kreatif dalam hal dekorasi. Tepat di bagian teras rumah ini, pemilik mencoba dengan konsep urban jungle yang meletakkan tanaman di pinggirann teras. Selain tanaman berdaun besar dan juga tanaman gantung, teras ini bisa sebagai tempat santai yang nyaman. Anda bisa memilih tanaman outdoor ataupun indoor yang tahan terhadap segala cuaca untuk menghindari tanaman cepat mati.

 

Desain taman minimalis di teras rumah cantik dengan jenis tanaman yang sama

ruamh_2na

Bagi penyuka tanaman hias dengan lahan yang sempit, area teras minimalis ini bisa menjadi solusinya. Ukurannya kecil, pemilik meletakkan jenis bunga anthurium yang berdaun besar dan terlihat menyegarkan. Tak hanya itu saja, eksterior yang earthy tone ini menambah suasana lebih dekat dengan alam dan hangat. Anda cukup melengkapi bagian teras dengan kursi sebagai tempat istirahat sejenak ketika pikiran sedang penat.

 

Desain taman minimalis di teras dengan dinding batu alam

fitiaevi

Bagian teras rumah menjadi titik pusat fasad dan juga eksterior rumah. Agar lebih alami dan telihat modern, kombinasi dinding batu alam dengan berbagai tanaman rapi di rak membuat suasana teras semakin segar. Teras rumah bergaya farm house ini bisa anda ubah dengan area nyaman dan lebih mengasikkan. Letakkan dua kursi sebagai santai di akhir pekan.

 

Desain taman minimalis di teras rumah minimalis dengan tanaman sebagai pagar

melani.sabrina
 

Beralih dengan menggunakan pagar tanaman, rumah minimalis ini memanfaatkan teras sebagai taman dan koleksi tanaman. Pagar dari tanaman pisang hias/heliconia rostrata ini memiliki bunga yang cantik cocok untuk dekorasi depan rumah anda. Hiasi juga bagian taman dengan tanaman sebagai visual cantik untuk membuat tampilan rumah semakin segar dan cantik. Bagian teras yang kecil ini bisa anda letakkan dengan beberapa tanaman agar membuat suasana semakin estetik.


Desain taman minimalis di teras dengan rak gantung

kimi_ira

Jika sebelumnya anda membiarkan teras rumah kosong tanpa dekorasi, masa pandemi seperti ini sangat tepat untuk di isi dengan kegiatan yang bermanfaat. Anda bisa memulai menambah koleksi tanaman hias dengan menyediakan rak gantung seperti yang terlihat. Selain memberikan efek segar, tampilan rumah juga semakin menawan dan cantik. 

 

Desain taman minimalis di teras dengan visual hijau yang menyegarkan

titik.berteduh

Anda bisa mencoba untuk menonjolkan visual cantik dari bagian teras rumah. Menutupi lahan dengan rumput hias serta memberikan space untuk tanaman, pastikan di teras tersedia kursi dan coffee table sebagai tempat santai di sore hari. Meski ukurannya kecil, sudut teras juga perlu dekorasi. Gabungkan dengan tanaman berbungan agar semakin manis dan estetik.


Terimakasih telah menyimak desain 6 taman minimalis di teras rumah minimalis yang bisa anda coba terapkan di rumah untuk membuat rumah semakin cantik dan lebih menyegarkan.

Baca juga:

6 Inspirasi Taman Rumah Sederhana yang Paling Banyak Dicari

Homeshabby.com -- Siapa sih yang tidak menginginkan rumah yang selalu terasa cozy dan sejuk? Tentu untuk menghadirkan kesegaran di rumah, kita hanya perlu mendesain sebuah taman hijau yang segar. Desainnya tak perlu dibuat ribet atau semewah taman kota. Desain taman rumah sederhana pun jika ditata...



6 Desain Terbaru Taman Minimalis Cantik dan Segar!

 6 Desain Terbaru Taman Minimalis Cantik dan Segar!Homeshabby.com -- Meskipun tak memiliki halaman yang luas, anda bisa mengahdirkan suasana segar dan cantik di lingkungan rumah. Selain dapat menjadi tempat relaksasi, adanya taman minimalis di rumah memberikan unsur alami menyatu dengan rumah dan...


6 Trik Menata Taman Minimalis di Teras Rumah yang Sempit tapi Cantik

6 Trik Menata Taman Minimalis di Teras Rumah yang Sempit tapi CantikHomehsabby.com -- Sangat umum jika masa pandemi ini mengaruskan kita untuk berada di rumah aja. Perasaan jenuh, bosan suntuk tentu akan menggangu pikiran ketika work from home sedang di terapkan. Maka untuk menghindari hal tersebut...


6 Model Terbaru Desain Teras Minimalis Untuk Lahan Sempit

 6 Model terbaru desain teras minimalis untuk lahan Homeshabby.com -- Memiliki lahan sempit di sekitar rumah yang terlihat kosong dan perlu dekorasi? Sebaiknya anda bisa mengubah tampilan tersebut agar rapi dan nyaman untuk digunakan santai. Area mana saja yang sering terabaikan oleh penghuni...



Konsep Teras Belakang Rumah dengan Atap Transparan

Homeshabby.com -- Ada banyak manfaat dari mengaplikasikan atap transparan pada teras belakang rumah. Atap transparan akan membuat teras belakang tetap terlihat terang. Selain itu, dengan tambahan atap ini tentunya akan membuat agenda bersantai lebih aman dari rintik-rintik air hujan dan debu kotoran...


Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber


Categories in English