6 Model Teras Rumah Minimalis Masa Kini Walaupun Rumah KPR

 

7 Model Teras Rumah Minimalis Masa Kini Walaupun Rumah KPR

Helloshabby.com -- Teras merupakan bagian fasad yang paling penting untuk rumah. Dan menjadi area yang berkesan bagi tamu jika teras yang kita miliki cantik dan mengesankan. Itu semua tentu perlu usaha dan desain yang apik agar teras rumah yang berukuan kecil bisa cnatik dan menjadi paling ciamik. Walapun pada uumnya memiliki teras di rumah KPR akan jatuh pada ukuran yang kecil, anda tak perlu berkecil hati untuk membaut teras lebih indah. Banyak hal yang bisa anda lakukan untuk mendesain model teras rumah minimalis dengan berbagai dekorasi apik dan menarik. Yuk simak ulasan tentang 7 Model Teras Rumah Minimalis Masa Kini Walaupun Rumah KPR dibawah ini!


Konsep earth tone yang sederhana

ruji.house

Model teras rumah masa kini berukuran kecil tapi berkesan hangat. Menggunakan konsep earth tone yang natural, pemilihan eksterior minimalis klasik dari model pintu ini berwarna putih agar lebih lega. Penataan dua buah furniture gaya vintage mempermanis teras rumah KPR ini jadi lebih indah. Apalagi dengan suasana sejuk dari taman depan rumah yang kecil cocok untuk menemani suasana santai di sore hari.

 

 Teras KPR yang homey dengan warna biru

fia_property

Model teras rumah KPR berikut  ini terkesan homey dengan eksterior biru menyeluruh. Suasana tenang dan minimalis jadi satu di teras ini dengan tampilan yang tidak membosankan. Mulai dari penggunaan dua kursi rotan mini yang nyaman untuk bersantai dengan cushion motif membuat teras semakin menawan. Anda bisa menambahkan dekorasi lain yang segar dengan tanamaan hias serta media pot warna biru  agar  lebih senada.


Elegan dengan dua buah kursi hitam

rumah.abim

Pemilihan furniture lengkap seperti dua buah kursi hitam beserta coffee table ini memberikan teras tampil elegan dan berkesan meski ukurannya kecil. Desain teras yang simpel dan kekinian ini cenderung cocok untuk anak muda yang baru menikah. Terlihat mencolok dari finshing akhir pintu warna kuning yang segar dan terkesan memberikan kontras warna pada teras ini lebih menarik. Alhasil anda bisa menambahkan dekorasi pintu dengan macrame ataupun dekorasi bertema rumah.


Sudut teras yang cantik

novaria_ibas

Eskterior minimalis dengan warna putih pada teras ini menampilkan kesan yang homey dan lucu. Mulai dari pemilihan lantai keramik motif yang klasik, stool pun di samakan agar memberikan visual yang mendukung. Walaupun di rumah KPR anda bisa mengubah sudut teras dengan kesan cantik berupa dekorasi rustic dari rotn yang alami.

Dekorasikan teras mungilmu dengan rak model sepeda

henny.v.queen

Selain dengan furniture kursi, sofa ataupun coffee table, penting area teras terlihat cantik kekinian. Dengan konsep minimalis, anda bisa membuat teras di rumah sentuhan dekorasi apik dari penataan rak model sepeda yang unik. Gunakan rak dengan warna putih minimalis untuk menyerasikan media pot tanaman dirumah. Agar tampak elegan, lengkapi dengan besi tralis di depan pintu untuk kesan yang lebih privasi.


Berikan cushion di kursi teras untuk kenyamanan

raia_amira

Selain dengan dekorasi yang cantik, berkesan indah, teras juga perlu menerapkan kesan nyaman bagi tamu ataupun teman yang datang untuk sekedarn bermain. Pasti teras menjadi area pertama yang akan di lihat dan di tempati. Maka dari itu, layak untuk meletakkan cushion di kursi dengan motif tropical seperti ini. Tampilan teras yang awalnya biasa aja akan terlihat lebih modern dan indah untuk di pandang.



Itulah 6 model teras rumah minimalis masa kini walapun KPR tapi bisa jadi tampilan yang cantik dan mengesankan ya bund? Semoga inspirasi teras di atas dapat memberikan inpirasi tambahan anda dalam hal dekorasi dan menentukan desain tepat untuk teras rumah.

 

 Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber

Categories in English