Biar Masak Makin Seru, Intip 6 Desain Dapur untuk Rumah Mungilmu


Helloshabby.com -- Pada rumah mungil, tak jarang ukuran dapur juga harus dibuat kecil. Sebenarnya, ini tak jadi soal. Kita tetap bisa kok memiliki dapur kecil yang terlihat rapi dan nyaman saat digunakan. Kuncinya, hanya terletak pada kreativitas dari desain dapur di rumah mungil kita. Kita bisa berkreasi lewat pemilihan warna perabotan dan dekorasi dapur, atau menentukan tata letak kitchen set agar dapur kecil tetap terasa lapang. Dengan begitu, dapur mungil pun bisa membuat masak jadi makin seru dan menyenangkan. Khusus untuk Anda yang sedang mencari inspirasi dapur untuk rumah kecil, simak ulasan Biar Masak Makin Seru, Intip 6 Desain Dapur untuk Rumah Mungilmu, di bawah ini: 


Dapur Mungil Pink Tanpa Kitchen Set Lengkap

cr:instagram/amandaecha11

Desain dapur yang satu ini meniadakan kabinet atas, supaya space dapur yang kecil jadi terlihat lebih luas dan lapang. Namun begitu, area dinding dapur tetap dimanfaatkan sebagai tempat untuk menggantungkan peralatan memasak. Jadi, memasak di dapur kecil pun lebih terasa mudah, efekif dan efisien. Tema dapur serba pink dipilih untuk mempermanis dapur dengan ukuran 1 x 1.5 M ini. Komnbinasi dengan stiker dapur berpola membuat dapur mungil di atas terlihat lebih semarak. 


Dapur Lorong dengan Kitchen Set Lengkap

cr:instagram/vivitaufih

Beberapa diantara kita mungkin memilik bentuk dapur lorong, seperti pada gambar di atas. Area ini bisa mencakup ukuran 0.5-1 x 2 M. Meski terbilang kecil, tapi kita tetap bisa menghadirkan desain dapur dengan kitchen set lengkap. Sebagian dinding digunakan untuk kabinet atas yang berfungsi sebagai penyimpanan perabotan makan. Jika diperlukan, kita bisa menambahkan rak susun tambahan juga rak ambalan untuk meletakkan bumbu masak dan peralatan dapur lainnya. Meski mungil, tapi dengan furnitur dapur yang lengkap akan membuat masak jadi makin seru


Dapur Bentuk L dengan Tanaman Segar

cr:instagram/alkhalfani.home

Jika bentuk dapur terletak di sudut rumah, maka menerapkan dapur dengan bentuk letter L bisa jadi layout dapur yang tepat. Bentuk L-nya akan menempati sudut rumah dengan sempurna dan membuat dapur tetap terasa lega. Anda bisa memilih desain meja dapur dengan ukuran 1.5 x 1.5 M, berwarna semi-krem dan merah untuk memberikan tampilan dapur yang lebih berwarna. Beragam tanaman hias juga bisa diletakkan di beberapa sudut dapur untuk memberikan kesegaran pandang saat kita berada di dapur. 



Desain Dapur Cerah dengan Bukaan yang Lebar

cr:instagram/marissahandayanii

Dapur ini memiliki warna putih dan beragam warna biru terang yang membuat dapur jadi terlihat bersih dan segar. Area kolong dapur ditutup rapi dengan tirai kolong dengan motif arrow berwarna biru cerah. Di lantai pun turut dipasang karpet biru berpola cantik untuk membuat pijakan kaki terasa lebih nyaman saat beraktivitas di dapur. Area dapur ini juga dilengkapi dengan bukaan yang cukup lebar berukuran 1 x 1.5 M. Bukaan ini dibuat terbuka tanpa kaca penutup untuk memberikan akses udara dan jarak pandang yang lebih bebas dan tak terbatas. Di atas bukaan didekorasi dengan tanaman artifisial menjuntai untuk membuat tampilan dapur jadi lebih sejuk dan segar. 



Dapur Model Linear: Hemat Tempat juga Tampak Cantik

cr:instagram/poety_andra

Bunda juga bisa menata dapur dengan penataan yang sederhana tapi apik. Model dapur linear atau sejajar satu sisi bisa dipilih untuk semakin menghemat ruangan. Area menyiapkan, memasak dan membersihkan makanan dilakukan dalam satu meja linear tersebut. Agar tampilannya terlihat menarik, Bunda bisa memilih tampilan dapur dengan sentuhan warna hijau. Tirai warna hijau akan menutup cantik area kolong dapur. Sedangkan, sebagian dinding dan kabinet dalam warna hijau akan memberikan kesegaran pandang di area dapur model linear ini. 



Dapur Kuning dengan Backsplash Elegant

cr:instagram/tegelsoeryo

Di area dengan ukuran 1.5 x 1 M, Anda bisa mendesain dapur dengan bentuk letter L. Desain kitchen set dipilih dengan warna serba kuning dan sedikit aksen hitam pada meja dapur. Perpaduannya membuat dapur ini jadi terlihat cerah dan terasa menyenangkan. Kabinet atas dibuat full sampai menyentuh langit-langit untuk memaksimalkan penyimpanan di dapur. Backsplash dapur dengan keramik berpola bunga-bunga artsy tampil sebagai furnitur juga elemen dekorasi yang membuat dapur terlihat lebih elegan. 


Terimakasih telah menyimak artikel Biar Masak Makin Seru, Intip 6 Desain Dapur untuk Rumah Mungilmu sampai akhir. Kami selalu mendoakan semoga Anda diberikan kemudahan dalam membangun rumah impian. Jangan lupa, bagikan artikel ini kepada teman, saudara, suami/istri atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat. 


Penulis  : Yeni

Editor    : Munawaroh

Sumber : Berbagai Sumber

Categories in English