Inspiratif , Ini dia Interior Rumah Sederhana yang Cocok Untuk Daerah Pedesaan


 
Helloshabby.com - Hello bunda, kembali lagi bersama  Helloshabby.com website yang kan memberikan inspirasi seputar desain denah juga dekorasi menarik untuk anda yang sedang atau akan berencana membangun maupun merenovasi rumah. 

Pada kesempatan kali ini Helloshabby.com akan mengulas tentang interior rumah sederhana yang cocok untuk daerah pedesaan , yuk simal ulasannya berikut ini selamat membaca ! :)

Fasad Rumah Pedesaan yang Asri Sejuk Dipandang Mata
 

@artika
 
Memiliki rumah di area pedesaan memang sangat mendatangkan banyak keuntungan karena biasanya pemilik hunian di pedesaan cenderung memiliki lahan yang cukup luas hal ini tentu mmebuat anda semakin bebas dalam berkreasi mendekor rumah terkhusus di area teras. Anda dapat meletakkan berbagai jenis tanaman di sekitarnya agat teras ruah anda terasa sejuk dan teduh, beri sentuhan modern dengan pemilihan model pintu utama rumah. 

Ruang Tamu Simpel Tapi Menawan
 
@artika
 
Dari teras beralih pada ruang tamu , ruang tamu dengan ukuran 2, 5 x 2 meter ini memang tak menggunakan dekorasi khusus karena pemilik lebih mengutamakan kenyaman bagi para anggota sehingga hanya menggunakan set sofa ruang tamu dengan meja cantik juga karpet  seagrass agar tidak terlalu monoton. 

Kamar Utama dengan Minim Dekorasi Tapi Nyaman

@artika
 
Masuk pada area kamar utama , masih tidak mengunakan banyak dekorasi seperti ruang tamu, lagi - lagi pemilik memang mengutamakan kesan bersih dan rapi sehingga hanya terdapat beberapa dekorasi saja seperti frame kayu tepat di atas head board tembat tidur.

 Ruang Keluarga Tampak Cozy

@artika
 
Ruang keluarga ini sebetulnya menyatu dengan ruang tamu  yanh hanya dipisahkan oleh partisi multifungsi yang sekaligus berfungsi sebagai meja TV , partisi ini juga masih memiliki storage di atasnya yang dapat dimanfaatkan untuk meletakan dekorasi atau koleksi buku anda . 

Dapur dengan Mini Bar Bisa Buat Ngopi santai
 
@artika
 
Meskipun desain rumah ini lebih spesifik untuk area pedesaan, namun tak ada salahnya jika anda memiliki mini bar seperti interior rumah minimalis modern pada umunya. Tak harus menggunakan dekorasi khusus atau mewah cukup sisakan space untuk meletakkan meja set meja bar dengan kursi atau meja cor dengan dua kursi puff anyam seperti inspirasi di atas.

 


Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.

Penulis     : Eiri
Editor      : Munawaroh
Sumber      : Artika

Categories in English