Ide Taman dengan Satu Jenis Tanaman yang Mudah Dirawat: Edisi Taman Kaktus


Helloshabby.com -- Taman tak lengkap tanpa hadirnya tanaman. Alih-alih dipenuhi dengan beragam tanaman, Anda bisa fokus meletakkan satu jenis tanaman sebagai highlight dari taman rumah Anda. Taman rumah akan terlihat lebih seragam dan harmonis. Anda pun lebih mudah merawat dan menyediakan nutrisi untuk satu jenis tanaman yang sama. 

Taman dengan satu jenis tanaman juga lebih asik. Salah satunya desain taman kering dengan beragam kaktus di dalamnya. Kaktus memberi karakter yang tegas pada taman Anda. Perawatannya pun sangat mudah. Anda bahkan tak harus menyiramnya setiap hari, si kaktus ini bisa tetap hidup dengan baik. 

Bagi Anda yang mencari inspirasi taman dengan satu jenis tanaman atau pencinta tanaman kaktus, inilah Ide Taman dengan Satu Jenis Tanaman yang Mudah Dirawat: Edisi Taman Kaktus.
 

Taman Kaktus Minimalis di Sudut Rumah 

cr:instagram/fis_nafisa

Kaktus memang tumbuhan yang unik dan berkarisma. Dengan bentuknya yang padat dan bertekstur membuatnya bisa menjadi focal point pada taman mini sekalipun. Anda bisa menghadirkan taman rustik dengan tanaman kaktus. Kaktus koboi dipilih sebagai center dari taman, karena bentuknya yang menjulang tinggi. Sedang, kaktus lilin dijadikan pedamping tanaman supaya tanaman tampak lebih seragam. Dinding taman pun didekorasi dengan pajangan ala rustik yang cantik. 


Taman Padang Pasir dengan Sukulen Kaktus 

cr:instagram/jeremyhartonooo

Taman bernuansa hijau dan rindang mungkin sudah biasa dan mainstream. Jika Anda ingin menghadirkan desain taman yang lebih unik, Anda bisa mencoba ide taman miniatur padang pasir ini. 

Taman ini dirancang sebagai taman tandus yang diatur sedemikan rupa. Taman dipenuhi dengan tanaman gurun, seperti kaktus dan beberapa jenis sukulen. Beragam tanaman ini juga tertata rapi, sehingga taman tandus ini terlihat sangat estetis.
 

Cactus & Friends Garden 

cr:instagram/kemilau_kemuning

Buat taman di halaman belakang tampak bergaya. Anda bisa membuat desain lanskap bertema taman cactus & friends. Kaktus koboi dan centong dijadikan highlight taman. Sedang tanaman lain seperti kamboja, sansevieria, dan agave menjadi teman dari si kaktus tersebut. Taman ini tak harus dihadirkan pada ruang yang besar. Di lahan berukuran 0.5 x 1 meter saja, taman kaktus bisa terlihat menarik dan terasa segar. 


Taman Kaktus yang Estetik 

cr:instagram/tereluck

Hobi mengoleksi tanaman kaktus? Tunjukkan kecintaan Anda pada si kaktus dengan membuat taman spesial untuk menampilkan dan merawat tanaman berduri ini. Kaktus dalam berbagai bentuk dan ukuran tertata rapi di rak susun kayu. Lengkapi taman dengan pencahayaan yang cukup sehingga kaktus juga terlihat estetik di malam hari. 


Taman Rustik yang Simple tapi Keren 

cr:instagram/rustic_decoration_kediri 

Ada banyak cara untuk menghadirkan taman dengan satu jenis tanaman. Seperti taman bernuansa rustik dengan tanaman kaktus ini. Taman sengaja dibuat padat dengan alas dan plant holder yang dibuat permanen.  Diberikan finishing putih agar keindahan kaktus makin terpampang nyata. Lampu bernuansa rustik juga dipasang untuk membuat taman ini tampak lebih berkarakter. 


Taman Kaktus Minimalis di Bawah Tangga 

cr:instagram/bro_cactus

Manfaatkan ruang di bawah tangga sebagai taman kaktus kering.  Taman ini akan memberikan visualisasi yang unik dan menyegarkan di dalam rumah, layaknya oasis padang pasir. Alas taman dibuat landai agar pasir tidak mengotori lantai utama. Selain simpel dan minimalis, perawatan taman kaktus juga sangat mudah. Anda bisa menyiraminya seminggu sekali atau 3 kali sehari. 



Terimakasih telah menyimak artikel Ide Taman dengan Satu Jenis Tanaman yang Mudah Dirawat: Edisi Taman Kaktus sampai akhir. Kami selalu mendoakan semoga Anda diberikan kemudahan dalam membangun rumah impian. Jangan lupa, bagikan artikel ini kepada teman, saudara, suami/istri atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat. 

Penulis  : Yeni
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber

Categories in English