7 Desain Rumah Minimalis dengan Interior Keren Maksimal

Helloshabby.com -- Memiliki rumah sendiri tentunya menjadi keinginan bagi setiap orang. Sebelum memulai membangun hunian, terdapat beberapa hal yang perlu anda persiapkan, mulai dari desain interior hingga eksterior. Kali ini Helloshabby.com akan kembali membahas inspirasi penataan interior yang keren maksimal yang bisa anda jadikan sebagai inspirasi di rumah.

Rumah bergaya minimalis masih menjadi desain terfavorit banyak kalangan termasuk kaum millenial. Penataan interior yang rapi dan fungsional tentu akan membuat penghuni merasa betah tinggal di hunian. Bagi anda pasangan baru atau yang memiliki keluarga kecil yang akan membangun rumah impian, yuk simak terlebh dahulu 7 desain rumah minimalis dengan interior keren maksimal yang bisa anda jadikan sebagai referensi!

 1. Desain fasad rumah bergaya Skandinavia

Fasad rumah bergaya Skandinavia lebih mengutamakan kesederhanaan dan dibuat dengan ornamen minimalis. Inspirasi fasad diatas terlihat sempurna dan tidak ada detail desain yang berlebihan. Dominasi warna-warna netral menjadi ciri khas gaya Skandinavia yang dapat memberikan ketenangan bagi pemilik hunian. Untuk warna cat dinding, lantai, interior hingga plafon menggunakan nuansa putih yang terang. Model eksterior jendela dibuat dengan ukuran yang cukup besar yang memungkinkan pencahayaan alami bisa masuk secara maksimal di dalam hunian.


2. Ruang tamu minimalis dengan penataan yang rapi

 
Mulai masuk ke dalam rumah, desain ruang tamu berikut ini menawarkan kenyamanan yang maksimal dengan penataan interior yang rapi dan terorganisir. Desain ruang tamu yang tampil rapi tentunya akan membuat penghuni dan tamu yang datang berkunjung akan merasa betah.
Satu set sofa dengan kombinasi material kayu terlihat selaras menyatu dengan coffee table model bulat yang memang cocok digunakan untuk ruangan berukuran sempit.
 

3.  Desain interior tanpa sekat atau open space

Desain interior konsep open space mulai banyak digunakan di rumah bergaya minimalis dengan ukuran yang mungil, karena dianggap lebih fungsional. Rumah minimalis dengan interior konsep open space ini didesain tanpa sebuah partisi ruangan atau pembatas dinding sehingga membuat tampilan ruangan yang lebih luas. 

Dari ruang tamu kita akan langsung menemui ruang keluarga yang terletak di sampingnya. Ruangan ini juga terasa lebih menyegarkan karena memiliki view taman indoor yang cantik. Taman ini dibatasi oleh sliding door berbahan kaca transparan untuk tampilan rumah yang lebih lega.

4. Ruang Keluarga Konsep Lesehan

Mengusung konsep lesehan, inspirasi ruang keluarga memiliki vibes ruangan yang penuh dengan kenyamanan. Daripada menghadirkan sofa, anda bisa menggantinya dengan hamparan karpet bulu sebagai alas duduk yang lebih homey.  

Ruang keluarga konsep lesehan juga menjadi solusi terbaik bagi anda yang memiliki rumah berukuran kecil agar terlihat lebih luas. Hadirkan juga beberapa dekorasi tanaman untuk atmosfer ruangan yang lebih sejuk.


5. Desain Mushola dengan konsep semi outdoor



Mushola menjadi salah satu ruangan yang tidak boleh di lewatkan bagi anda umat muslim. Meski berukuran mungil, inspirasi mushola ini tetap nyaman dengan penataan desain yang rapi dan kebersihan yang terjaga. 

Mengusung konsep semi outdoor, mushola ini dibuat khusus berdampingan dengan desain taman indoor yang menyegarkan. Ruangan ini juga tetap terang sepanjang hari berkat penggunaan atap transparan kaca. Sehingga cahaya matahari tetap bisa masuk secara maksimal ke dalam ruangan.

6. Dapur monokrom dengan ukuran 3x3 meter terasa luas


Inspirasi interior dapur ini terlihat lebih modern dengan sentuhan nuansa monokrom. Perpaduan warna hitam dan putih memang tidak pernah gagal memberikan tampilan interior yang lebih elegan. Kitchen set model letter L juga memberikan kesan dapur ukuran 3x3 meter terasa lebih lega. 

Apalagi keseluruhan interior juga di dominasi nuansa putih yang membuat dapur tampil lebih rapi. Proses memasak pun akan berjalan lebih menyenangkan.

7. Desain kamar tidur minimalis

Inspirasi interior yang terakhir adalah kamar tidur bergaya minimalis. Desain kamar tidur ini dibuat dengan dengan desain yang sederhana tanpa adanya detail dekorasi yang berlebih. Sehingga meski berukuran mungil, tetap terlihat lega. 

Untuk dekorasi, anda bisa menggunakan rak kayu ambalan yang diletakkan diatas head board yang bisa anda gunakan sekaligus untuk memaksimalkan storage. Anda pun bisa meletakkan foto kenangan untuk memperindah tampilan kamar tidur.

Itulah ulasan desain rumah minimalis dengan interior keren maksimal yang bisa anda jadikan sebagai pedoman di rumah. Konsep desain interior rumah minimalis memiliki ciri khas desain simple dengan lebih mengutamakan desain yang fungsional. Terimakasih telah menyimak artikel sampai akhir. Semoga informasi diatas bisa bermanfaat dan bisa anda jadikan sebagai referensi.

Penulis   : Hafsah
Editor     : Munawaroh
Sumber   : Instagram @rumah_enzo




Categories in English