Ide Rumah Type 56 Minimalis Cerah dengan Skylight (Bonus Denah)


Helloshabby.com -- Rumah minimalis yang terlihat luas dan cerah, tentu menjadi idaman banyak orang. Untungnya, banyak tersedia inspirasi 'instan' yang bisa kita tiru untuk mendapatkan rumah minimalis idaman kita. Salah satunya, inspirasi rumah tipe 56 milik @adeirma.love ini. Rumah dibangun pada lahan 6 x 16 meter, dengan penataan yang rapi membuat rumah tampil maksimal. Rumah ini juga memiliki area belakang rumah yang menyenangkan sebagai taman kecil juga tempat cuci jemur. 

Anda bisa menyimak ulasan lengkap rumah cantik ini pada Ide Rumah Type 56 Minimalis Cerah dengan Skylight (Bonus Denah).


Ruang Tamu Hitam Putih Kekinian

instagram/adeirma.love

Mari kita bahas ruang tamu pada rumah ini. Kombinasi hitam dan putih menjadi tema pada desain ruang tamu ini. Dinding putih memberikan kesan ruangan yang terlihat bersih, terang dan lega. Sedangkan, warna hitam diaplikasikan pada sofa ruang tamu sebagai kontras yang membuat ruang lebih dinamis. Area ini memiliki sekat atau partisi putih dalam aksen bentuk yang menggemaskan, sebagai pemisah dan pemberi privasi antara ruang tamu dan area lain. 


Ruang TV Keluarga Sederhana tapi Cozy


Area ruang TV bisa didesain secara sederhana, namun memiliki suasana yang hangat dan cozy. Anda bisa menggunakan sofa kasur, yang bisa dilipat dan dijabarkan sesuai keinginan. Sofa ini akan jadi tempat duduk empuk saat menonton TV yang dipasang pada dinding. Ruang TV didekorasi cantik dengan beragam tanaman indoor. Tanaman ini sudah pasti memberi atmosfir segar pada ruang TV keluarga. 


Dapur Minimalis di Sudut Ruang

instagram/adeirma.love

Setidaknya, meja dapur ini memiliki dimensi ukuran 2m x 2m. Ukuran yang cukup untuk menempatkan meja dapur + kabinet dalam bentuk leter L. Area memasak langsung bersebelahan dengan wastafel, yang akan memudahkan proses memasak. Dapur ini juga dilengkapi dengan cooker hood, yang memungkinkan asap masakan tidak menyebar ke ruangan lain. 


Area Dapur yang Lega


Meski ukuran meja dapur atau countertop terbilang kecil, namun space dapur sendiri terlihat ideal. Furnitur dapur ditata merapat ke dinding, agar bagian tengah kosong dan membuat dapur lebih lega. Dapur juga cerah, berkat pencahayaan alami yang masuk dari pintu dan jendela (bersebelahan dengan area taman dan laundry). 


Area Laundry yang Super Fungsional


Setelah dapur, Anda akan menjumpai area laundry sekaligus taman. Area ini memiliki desain memanjang, sehingga tetap ideal untuk jadi dua tempat sekaligus. Bagian teras digunakan jadi tempat untuk meletakkan mesin cuci. Saluran pembuangan air langsung menuju selokan yang telah disediakan. Tempat menjemur baju dijadikan satu tempat, tepat di bawah atap skylight, sehingga cucian baju bisa tetap kering alami. 


Taman Hijau Mini 

instagram/adeirma.love

Rumah ini juga memiliki sebuah taman. Taman dibuat praktis dengan rumput sintetis yang dikombinasikan dengan batu koral putih. Perpaduan hijaunya rumput dan batuan putih membuat atmosfir sesegar taman lainnya. Anda bisa meletakkan sepasang kursi praktis dan meja kopi kecil untuk dapat menjadikan taman sebagai area mengobrol santai dengan pasangan. 


Rekomendasi Atap Skylight

instagram/adeirma.love

Pemasangan atap skylight atau atap transparan membawa banyak manfaat. Ruang atau area di bawahnya akan terang alami di siang hari, sehingga dapat menghemat biaya listrik. Ide pemasangan skylight juga cocok untuk laundry room, agar cucian tetap kering dengan cahaya dan panas alami. 

Bagian atap laundry dan taman pada rumah ini menggunakan skylight. Semula menggunakan atap fiber transparan dalam pemakaian dua tahun. Kemudian, diganti dengan atap polycarbonate untuk tamppilan yang lebih smooth



Bonus Denah Rumah


Gambaran denah rumah ini adalah sebagai pada gambar di atas. Rumah memiliki area taman berukuran 3.29 m x 2.5m, carport berukuran 3.5m x 5m, teras depan berukuran, 1.2m x 3m, ruang tamu dan ruang keluarga berukuran 3.00m x 5.49m, kamar tidur depan berukuran 3m x 3.5m, kamar mandi berukuran 2m x 2m, dapur berukuran 3.5m x 2.47m, teras belakang, kamar tidur belakang berukuran 3m x 3,5m 



Terimakasih telah menyimak artikel Ide Rumah Type 56 Minimalis Cerah dengan Skylight (Bonus Denah) sampai akhir. Kami selalu mendoakan semoga Anda diberikan kemudahan dalam membangun rumah impian. Jangan lupa, bagikan artikel ini kepada teman, saudara, suami/istri atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat. 

Penulis  : Yeni
Editor    : Munawaroh
Sumber : instagram/adeirma.love

Categories in English